RSS

Negara manakah yang tertinggi di dunia? Ternyata Bhutan yang berada di sebelah utara India menjadi negara paling tinggi di dunia.

Negara ini memiliki ketinggian rata-rata mencapai 3.280 meter di atas permukaan laut (mdpl).
Meski demikian, negara ini tidaklah mudah untuk diakses. Hanya ada lima negara di dunia yang memiliki penerbangan langsung ke sana.
Selain itu, penerbangan pun juga cukup menakutkan karena pesawat harus mendarat di Bandara Paro yang menantang untuk pilot.

Saat ini, hanya sidikit pilot bersertifikat untuk bisa mendarat di Bandara Paro.
Selain itu, berwisata ke Bhutan juga cukup mahal karena pajak wisata harian yang besar harus ditanggung oleh para wisatawan. Namun begitu masuk ke Bhutan, panorama indah langsung menghiasai pandangan. Gunung-gunung tinggi menakjubkan, biara dan benteng, serta gaya hidup masyarakat yang hampir tidak berubah selama berabad-abad menjadi sesuatu yang langka untuk didapatkan.

  • Digg
  • Del.icio.us
  • StumbleUpon
  • Reddit
  • RSS

0 komentar:

Post a Comment